Sekolah Dasar adalah Pendidikan formal tingkat dasar bagi siswa dalam menempuh pendidikan formalnya. Di pendidikan dasar ini siswa diajarkan berbagai dasar bidang-ilmu baik ilmu umum atau ilmu agama. Pendidikan tingkat SD ini akan menjadi modal bagi mereka untuk melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang yang lebih tinggi.
Siswa di sekolah dasar selain diajarkan keilmuan eksak maupun non eksak. Mereka diajarkan berbagai keterampilan dan sikap atau karakter sehingga mereka akan tumbuh dewasa dengan sikap dan moral yang baik. Pendidikan inilah yang akan menjadi pilar mereka dalam melangsungkan kehidupannya dan dalam membangun bangsa di masa depan.
Negara ini akan diembankan kepada generasi penerusnya yang sekarang masih anak-anak atau dalam usia pendidikan. Pendidikan dan sikap serta mental mereka harus dibina dari sejak dini. Agar mereka tumbuh dengan penuh kecerdasan dan karakter bangsa yang berbudi serta peduli pada kehidupan berbangsa dan bernegara.
Sebesar apapun negara, sekuat apapun negara kalau generasinya tidak memiliki kepedulian pada bangsanya, tidak punya jiwa yang tangguh, maka suatu kepastian negara tersebut akan berada di tangan bangsa asing yang akan menghancurkan kehidupan bangsa aslinya. Oleh karena itu menanamkan sikap dan sifat serta jiwa patriot pada anak bangsa harus dimulai sejak dini, dan SD adalah pendidikan dasar untuk menumbuhkan jiwa kebangsaan dan kemandirian mereka.
Daftar Mata Pelajaran di Sekolah Dasar dan MI:
Kurikulum Nasional
Pendidikan Kewargannegaraan (PKN)
Ilmu Pendidikan Sosial (IPS)
Matematika (MTK)
Ilmu Pendidikan Alam (IPA)
Seni Budaya dan Keterampilan (SBK)
Pendidikan Agama Islam (PAI)
Muatan Lokal
Bahasa Daerah
Bahasa Sunda
Bahasa Batak
Bahasa Jawa
Bahasa Betawi
Bahasa Inggris
TIK
Di MI Selain Pelajaran di atas ada juga
Bahasa Arab
Sejarah Kebudayaan Islam (SKI)
Fiqih
Quran Hadits
Aqidah Akhlak