RPP Fiqih MTs-SMP Kelas VII Kurikulum 2013 Revisi 2016 ini sangat bermanfaat untuk Anda yang mengajar mata pelajaran Fiqih kelas 7 baik di SMP Islam atau di Madrasah Tsanawiyah, Negeri maupun Swasta. Tak beda dengan mata pelajaran lainnya Fiqih pun perlu diajarkan dengan rencana yang sebaik mungkin agar peserta didik dapat fokus belajar dan memahami dengan utuh. Tidak semua peserta didik itu ingin belajar dengan benar. banyak diantaranya hanya sekedar mengikuti keinginan orang tuanya atau walaupun ingin belajar namun tak jarang yang alergi dengan mata pelajaran keagamaan seperti mata pelajaran fiqih. Tapi tak sedikit juga siswa yang menyukai pelajaran ini. Untuk membawa siswa ke dalam pembelajaran yang mereka hanyut di dalamnya maka guru harus menyajika proses pembelajaran yang membuat mereka terpanggil dan menarik perhatian mereka.
Penting juga: RPP Fiqih MTs Kurikulum 2013 Kelas 8 Revisi 2016
Materi dalam RPP Fiqih MTs Kelas VII Kurikulum 2013 Revisi 2016
Setiap rencana pembelajaran harus ada di dalamnya materi pembelajaran yang akan disampaikan kepada siswa. Pembelajaran Fiqih dalam RPP ini yaitu:Bab 1 Sucikanlah Lahir dan Batinmu, Gapailah Cinta Tuhan Mu
- Pengertian Taharah
- Pengertian Hadas dan Najis
- Alat-alat Bersuci dan Macam-Macam Air
- Tatacara Bersuci
- Fungsi Taharah Dalam Kehidupan
- Ketentuan Salat Lima Waktu
- Membaca Doa Qunut
- Ketentuan Sujud Sahwi
- Tata cara Salat Lima Waktu dan Sujud Sahwi
- Nilai Pendidikan dalam Shalat
- Ketentuan Azan dan Ikamah
- Ketentuan Salat Berjama’ah
- Ketentuan Dzikir
- Ketentuan Doa
- Manfaat Dzikir dan Doa
- Tata cara Berdzikir dan Berdoa
- Dzikir dan Doa sesudah Shalat
- Ketentuan Salat Jum’at
- Ketentuan Khubah Jum’at
- Tata cara Pelaksanaan Salat Jum’at
- KeTentuan Salat Jama’
- Ketentuan Salat Qashar
- Ketentuan Salat dalam Keadaan Darurat
- Ketentuan Shalat Sunnah Muakad
- Ketentuan Shalat Sunnah Ghairul Muakad
- Hikmah Shalat Sunnah